2:1 Maka firman-Nya kepadaku: Hai anak Adam! bangkitlah engkau berdiri dengan kakimu, maka Aku hendak befirman kepadamu!
2:2 Maka dalam antara Ia berfirman kepadaku datanglah suatu roh ke dalam aku, yang mendirikan aku dengan kakiku, lalu kudengar Ia yang berfirman kepadaku.
2:3 Maka firman-Nya kepadaku demikian: Hai anak Adam! Aku menyuruhkan dikau kepada bani Israel, kepada bangsa yang bantahan, yang sudah mendurhaka kepada-Ku; baik mereka itu baik segala nenek moyangnyapun sudah mendurhaka kepada-Ku sampai kepada hari ini juga.
2:4 Karena mereka itulah anak-anak yang tebal mukanya dan tegar hatinya, kepadanya Aku menyuruhkan dikau, dan kepadanyapun hendaklah kaukatan: Demikianlah firman Tuhan Hua!
2:5 Adapun akan mereka itu mau dengar atau tiada mau dengar, karena mereka itu suatu bangsa bantahan, maka akan diketahuinya juga, bahwa di antaranya adalah seorang nabi.
2:6 Maka engkau, hai anak Adam! janganlah takut akan mereka itu dan janganlah takut akan perkataannya, jikalau keliling engkau adalah duri dan onak dan engkaupun duduk di antara kelajengking sekalipun! janganlah takut akan perkataannya dan janganlah gentar akan mukanya, karena mereka itulah suatu bangsa yang durhaka!
2:7 Dan hendaklah kaukatakan segala firman-Ku kepadanya, jikalau mereka itu mau dengar atau tiada mau dengar, karena mereka itu bantahan adanya.
2:8 Tetapi hai anak Adam! hendaklah engkau mendengar barang yang Aku berfirman kepadamu, janganlah engkau bantahan seperti bangsa bantahan ini. Ngangakanlah mulutmu dan makanlah barang yang Kuberikan dikau.
2:9 Pada masa itu kulihat, heran, maka adalah suatu tangan diunjuk kepadaku, heran, maka dalamnya adalah suatu gulungan surat;
2:10 maka dibukakan-Nya surat itu di hadapan aku, dan adalah ia itu bersuratan pada kedua mukanya dan barang yang tersurat padanya itulah beberapa biji ratap dan pengaduh dan pengeluh!
Created with HTMLCompiler by BibleDatabase